Indeks Bu RT mengamati seberapa besar perbedaan pengeluaran masyarakat Indonesia untuk membeli bahan pangan pokok dibandingkan dengan pengeluaran masyarakat di negara tetangga. Perbandingan ini bertujuan memperlihatkan seberapa besar uang yang dapat dihemat oleh keluarga di Indonesia dalam hal membeli bahan pangan jika harganya semurah di negara tetangga.
Tunjukan dukunganmu terhadap proyek ini dengan ikut menandatangani petisi kami di change.org.
Jumlah dukungan yang terkumpul menunjukkan seberapa besar masyarakat yang menginginkan harga pangan yang lebih terjangkau.
Hak Makmur atau Hak Makan Murah percaya bahwa harga pangan yang terjangkau akan sangat berarti bagi sekitar 27 juta masyarakat berpenghasilan rendah di Indonesia. Gerakan yang diinisasi oleh Center for Indonesian Policy Studies ini bertujuan mendorong pemerintah untuk mereformasi kebijakan yang dapat merealisasikan harga pangan yang menyejahterakan bagi konsumen, pedagang kecil, hingga petani dari keluarga kurang mampu. Pihak-pihak yang turut bekerja dalam Hak Makmur diantaranya adalah lembaga-lembaga riset, pemerhati gizi masyarakat, pemerhati isu pertanian, dan asosiasi-asosiasi yang mewakili pedagang kecil.
CIPS meneliti dan memberikan rekomendasi kebijakan publik di Indonesia untuk mewujudkan ketahanan pangan di Indonesia. Cari tahu lebih lanjut tentang permasalahan pangan dan pertanian serta langkah kebijakan praktis yang dapat dilakukan oleh pemerintah, swasta & masyarakat Indonesia.
Baca